Calon Anggota Komisi Informasi Sumsel Jalani Tes Penulisan Karya Tulis dan Wawancara

Calon anggota Komisi Informasi mengikuti seleksi

GoSumsel – 30 peserta calon anggota Komisi Informasi (KI) Provinsi Sumatera Selatan pada hari ini, Senin (9/9) mengikuti test tahap keempat.

Diketahui sebelumnya, seluruh peserta ini telah mengikuti test tahap ketiga yakni Uji Psikotes dan Dinamika Kelompok pada tanggal 24 Juli 2019 lalu di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Ernaldi Bahar Palembang.

Pada tahap keempat ini, para peserta akan mengikuti test Penulisan Karya Tulis dan Wawancara. Untuk tes wawancara sendiri akan berlangsung selama tiga hari 9 sampai 11September 2019.

Kepada awak media, Wakil Ketua Tim Seleksi (Timsel) Rekrutmen Calon Anggota Komisi Informasi Provinsi Sumsel Periode 2019-2023, H. Maramis saat menghadiri pembukaan Test Penulisan Karya Tulis dan Wawancara di Graha Bina Sarana, Kantor Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Selatan.

Dijelaskannya, ada beberapa pokok penilaian pada seleksi kali ini diantaranya bagaimana para peserta mengumpulkan permasalahan yang akan dibahas, kemudian menganalisa permasalahan tersebut lalu para peserta akan melakukan wawancara.

“Wawancara ini sendiri merupakan tahap yang cukup menentukan, karena disinilah akan dinilai tekhnik penguasaan dari materi makalah yang peserta ditulis,” tuturnya.

Ia pun berharap seleksi yang berlangsung selama tiga hari ini akan berlangsung dengan lancar dan selanjutnya Timsel dapat menentukan anggota KI yang berkualitas.

“Harapan saya kepada peserta seleksi yang terpilih nanti agar dapat menjalankan tugas yang sesuai dengan Undang-undang serta dapat bertugas dengan baik sebagai komisioner dan berikan pelayanan yang baik untuk masyarakat,”tungkasnya.(gS/dy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *