Pergantian Pejabat, Harnojoyo : Kita Tidak Punya Waktu untuk Kecewa dan Bersedih

Walikota Palembang, melantik dan mengambil sumpah jabatan pejabat di lingkungan Pemkot

GoSumsel – Bertempat di ruang parameswara, Jum’at (7/2) Walikota Palembang, H. Harnojoyo melantik dan mengambil sumpah 200 pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Palembang.

Pelantikan ini, dalam rangka penyegaran dan pengisian ke kosongan jabatan di lingkungan pemerintah Kota Palembang. Pelantikkan ini tertuang dalam Surat Keputusan Walikota nomor : 821.II/31/BKPSDM-III/2020 tanggal 6 Februari 2020.

Usai melantik, Walikota H. Harnojoyo menerangkan jika pelantikan beberapa pejabat di pemerintah Kota Palembang, dalam kaitan penyesuaian nomenklatur baik di sekretariat, kesbangpol, BPKAD, dan karena itulah terkesan banyak.

“Pelantikan ini dalam rangka pengisian jabatan kekosongan,  peningkatan kinerja dan penyegaran. Rotasi saya kira, merupakan penilaian dimana posisi yang tepat,”jelas Politisi Demokrat.

“Intinya saya berharap, untuk pejabat yang dilantik, jabatan adalah amanah, amanah dalam mewujudkan visi – misi Palembang Emas Darussalam,”lanjutnya.

Dirinya berharap, agar para pejabat yang dilantik, dapat menjaga kekompokan, koordinasi, dan komunikasi ke semua pihak, sehingga apapun yang dilakukan, kedepan dapat terwujud dengan baik.

“Perlu dicamkan kepada pejabat, suasana bahagia harus di ciptakan, jika kita bahagia makan akan menghasilkan hasil yang baik,”jelas bapak tiga anak ini.
“Kita tidak punya waktu untuk kecewa, kita tidak waktu untuk bersedih. Karena bila pekerjaan diawali dengan kekecewaan tanpa alasan, kesedian akan merugikan kita semua,”tambahnya.

Dilain itu, Sekretaris Daerah Kota Palembang mengharapkan agar para Camat yang baru saja dilantik, dapat sering turun ke lapangan, memantau keadaan masyarakat.

“Posisi Kadinkes saat ini masih kosong, dan segera di panselkan. Dua bulan kedepan akan ada Kadinkes definitif, sementara pelaksana tugas ditunjuk Pak Ayus dari RS Bari,”tuturnya.

“Untuk Sekretariat semua clear, karena saya ingin begerak cepat. Semua yang ditempatkan semua kredibel dan dipercaya,”singkatnya. (gS1)

Berikut nama – nama pejabat yang dilantik berdasarkan SK Walikota nomor : 821.II/31/BKPSDM-III/2020 tanggal 6 Februari 2020 :

1. dr. Letizia, M. Kes sebagai Staf Ahli Walikota bidang Perekonomian, Pembangunan, dan Investasi Kota Palembang, Sebelumnya Kepala Dinas Kesehatan

2. Drs. M. Yanurpan Yani, diangkat sebagi Kadis Ketenagakerjaan, sebelumnya Kadis Kominfo

3. Edison, S. Sos, diangkat sebagai Kadis Kominfo, sebelumnya Kadis Ketenagakerjaan

Nama Camat dan Sekcam, yang dilantik :

4. Mukhtiar Hijrun (Camat SU 1)
5. M. Azli Febiansyah (Sekcam SU I)
6. Drs. Moh. Esman Faridy (Camat IT I)
7. Ahmad Furqon (Camat Plaju)
8. Agus Budiman (Sekcam Plaju)
9. Purba Sanjaya (Camat Bukit Kecil)
10. Muhammad Eriardi (Sekcam Bukit Kecil)
11. Muhammaf Fadly (Camat Sukarame)
12. Sri Suryani (Sekcam Sukarame)
13. Tris Septiawan (Camat Sematang Borang)
14Zaid Rahmadian (Sekcam Sematang Borang)
15. M. Irman (Camat Kemuning)
16. Agung Seprinoka (Sekcam Kemuning)
17. Amiruddyn Sandy (Camat Sako)
18. Jufriansyah (Sekcam Sako)
19 Hambali (Camat IB II)
20 Heru Stia Budi (Sekcam IB II)                        21. Muflih ( Camat IB I )
22. Rusmeidi Saputra ( Camat IT III )
23. Rakhman Hidayat Pane ( Camat SU II )

Respon (4)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *