GoSumsel – Juru bicara gugus tugas penanganan Covid-19 di Sumsel Yusri, SKM. MKM saat press conference, Rabu (15/4) kembali menerangkan ada penambahan 3 pasien positif Covid-19.
“Hari ini ada tiga penambahan kasus konfirmasi positif Covid-19 di Sumatera Selatan (Sumsel), sehingga totalnya menjadi 22 kasus positif Covid-19 di Sumsel,”terang Yusri
Kasus pasien 020 berjenis kelamin laki-laki, umur 68 tahun, asal Palembang, status kasus lokal. Kemudian lanjutnya, kasus pasien 021 dengan usia 57 tahun jenis kelamin laki-laki asal Palembang, status kasus masih dalam proses penyelidikan.
“Untuk kasus positif 022 usia 50 tahun dengan jenis kelamin perempuan, asal Palembang dan status kasus masih dalam proses penyelidikan,”terangnya.
“Ketiga orang pasien ini masih Isolasi mandiri dalam pengawasan dokter. Hal ini dikarenakan keterbatasan ruangan yang ada di rumah sakit, jadi yang di rumah sakit memang yang membutuhkan pertolongan,”sambungnya.
Jumlah orang dalam pemantauan (ODP) saat ini jelasnya, berjumlah 2.255 orang, selesai pemantauan 1.672 orang, dan masih dalam pemantauan 583.
“Untuk PDP total 79 dan selsai pengawasan 58 orang dan masih dalam pengawasan 21 orang. Sedangkan PDP baru ada dua orang,”tandasnya.(gS2)