GoSumsel – Kepala sekolah SMP 10 OKU membantah informasi atau berita bahwa ASW (19) warga Desa tubohan dusun II kec. Semidang Aji merupakan pelatih atau Pembina pramuka di sekolah tersebut, hal ini dikatakan oleh Kepala SMP 10 OKU Sugiri SPd.I saat dibincangi awak media diruangannya, Sabtu (4/4).
“Kami ASW ini bukan pelatih/Pembina pramuka di sekolah, dia hanya alumni dari sini (sekolah, red),” tegas Sugiri.
Lebih lanjut Sugiri menerangkan, pada saat kejadian sekolah tidak ada melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler pramuka. Sekolah saat ini lanjutnya sedang melaksanakan belajar mandiri dirumah dalam rangka mencegah penyebaran covid- 19 sesuai instruksi Surat Edaran Kepala Dinas Pendidikan OKU.
“Tidak ada kegiatan belajar mengajar apalagi ekstra kurikuler, sesuai edaran dari dinas pendidikan, dan kegiatan pramuka yang direncanakan oleh ASW bukan kegiatan sekolah,” terangnya.
ASW memang kerap datang kesekolah setiap rabu sore saat latihan pramuka disekolah, namun kedatangannya tersebut bukan sebagai pelatih atau Pembina pramuka sekolah.
“ASW inikan alumni SMP 10 OKU, dan memang hobynya pramuka setiap kita latihan ASW ini kerap ikut Nimbrung, dan membantu tapi kita tidak pernah meminta ia membantu kegiatan tersebut, mungkin karena ia merasa alumni jadi ikut membantu,” katanya.
Pelatih atau Pembina di SMP 10 OKU yakni Endes Fansico SPd. “Pembina dan guru yang ikut melatih pramuka semua ada SKnya,” tukasnya (syah)