OKU  

Pusaka OKU Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Wilayah Kecamatan Baturaja Timur

Penyemprotan cairan disinfektan

GoSumsel – Mengunakan Pakaian Hazmad lengkap, beberapa pemuda melakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan dan rumah penduduk di kawasan desa Tanjung Kemala dusun V, dan Desa Air Paoh, Senin (1/6).

Pemuda yang tergabung dalam Relawan Pemuda Sahabat Kuryana Azis (Pusaka) OKU kembali melakukan aksi nyata dalam membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona.

Setelah beberapa waktu yang lalu tim Relawan Pusaka ini membagikan ratusan masker pada masyarakat, kali ini mereka melakukan penyemprotan disinfektan.

“Kegiatan ini adalah lanjutan program relawan Pusaka OKU untuk masyarakat, guna mencegah Virus Covid-19 di wilayah Kabupaten OKU”, j jelas Koordinator Kegiatan, Guntur Riyanto.

Kegiatan ini adalah salah satu cara Pusaka OKU membantu Pemerintah Kabupaten OKU untuk memcegah penyebaran Virus Covid-19.

“Kegiatan kali ini adalah melakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan Desa Tanjung Kemala dan Desa Air Paoh juga menyusul ke Wilayah dalam Kecamatan Baturaja Timur, anggota kami dilengkapi dengan Pakaian Hazmad lengkap untuk membantu Pemerintah Kabupaten OKU ” sambung Guntur.

Dalam menjalankan aksi penyemprotan Pusaka OKu melakukan Koordinasi (minta ijin) pada Pihak Aparat Desa setempat agar kegiatan berlangsung lancar.

“Relawan Pusaka OKU akan terus berkomitmen membantu Pemerintah Kabupaten OKU, untuk kegiatan sosial kemasyarakatan dan kegiatan yang bermanfaat bagi Masyarakat OKU,”pungkasnya.(Syah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *