Tim Forensik Sebut Bocah Sebelas Tahun Asal Talang Kelapa Tenggelam 4 Jam

Jenazah bocah sebelas tahun yang tenggelam

GoSumsel – Bermain di Kolam bekas galian batu bata di Jalan Talang Dabuk Desa Sungai Rengit Kecamatan Talang Kelapa Banyuasin Bocah(11) ditemukan tewas tenggelam di dalam kolam pada Rabu (17/2) sekitar pukul 10.30 WIB.

Diketahui korbannya adalah Bayu Bambang Anugrah bocah yang ditemukan tewas tenggelam saat bermain bersama teman-temannya. Diduga korban tidak bisa berenang membuat korban tenggelam.

Nur supriati (24) keluarga korban saat ditemui di Rumah Sakit (RS) Bhyangkara M Hasan Palembang mengatakan ia mengetahui keponakanya itu tenggelem dari ibu korban mendapat kabar itu ia langsung ke kolam galian ikut menyelam mencari korban hampir tiga jam.

“Dia menelpon saya sambil menangis mengatakan bahwa Bayu tenggelam, setelah jenazah ditemukan selanjutnya keponakan saya itu langsung dibawa ke RS, dan saya langsung menyusul ke RS,”ujarnya.

Terpisah dokter Forensik RSMH Palembang, Kompol dr Mansuri mengatakan dari hasil pemeriksaan jenazah korban tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan.

Diperkirakan korban tenggelam sekitar 4 jam,”tuturnya, Kamis (18/2).

Setelah dilakukan pemeriksaan di RS Bhayangkara M Hasan Palembang, jenazah korban langsung dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan.(Ris)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *