OKI  

Melaju dari OKU Timur, Panjero Sport Nyemplung ke Sungai, 4 Tewas 1 Selamat

Evakuasi mobil Pajero Sport putih oleh aparat

GoSumsel – Pajero Sport warna putih, dengan nomor polisi BG 1988 YL yang melaju dari arah OKU Timur menuju Palembang, terjun bebas ke sungai di Jalintim kabupaten OKI Desa Sukaraja kecamatan Pedamaran Sumatra selatan. Rabu (30/6)

Di dalam mobil tersebut berpenumpang 5 orang, yang merupakan satu keluarga. Dari insiden tersebut 4 orang meninggal dunia, dan 1 orang selamat.

Kecelakaan tunggal tersebut terjadi pada Rabu pagi sekitar jam 9,00 WIB, membuat heboh warga sekitar, dan warga sencara inisiatif melakukan pertolongan.

Korban diantaranya Loan Rekbo bin Lono (suami) dan tiga anaknya Dafa,Della dan Dikela sementara yang selamat yakni istrinya Yopi Maya Sari, mereka (korban,red) merupakan warga Desa Harjomulyo kecamatan Madang Suku 1 OKU Timur Sumatera Selatan

Korban langsung di larikan ke RSUD kayu agung selanjutnya di bawa ke rumah duka di Oku sumatera selatan

Sedangkan, mobil Pajero milik korban baru berhasil dievakuasi petugas setelah aparat menurunkan alat berat, untuk mengangkat dan menariknya keluar dari sungai dengan bantuan warga setempat, sekitar pukul 16.00 WIB.

Kapolres OKI, AKBP Alamsyah Pelupessy menghimbau pengendara untuk berhati hati, dalam berkendara di jalan. Jangan lanjutkan perjalanan jika sedang mengantuk, atau pun capek

“Pilihlah istirahat jika tidak ingin bahaya mengencam,”singkatnya.(Redi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *