Kwarda Sumsel Beri Apresiasi pada Dekan FKIP Unsri

Waka Kwarda Riza Pahlevi (kiri foto) memberikan penjelasan terkait kursus mahir dasar

GoSumsel – Pembukaan Kursus Mahir Dasar Kerjasama Kwarda Sumsel dengan Universitas Sriwijaya Palembang, dilaksanakan di Gedung Aula FKIP Unsri Palembang, Senin (5/7) yang dihadiri Riza Pahlevi, selaku Waka Kwarda Bidang Bina Anggota Dewasa, juga Dekan FKIP Unsri Hartono.

Riza Pahlevi menuturkan, Kwarda Sumsel memberikan apresiasi setinggi-tingginya, kepada dekan FKIP Unsri yang telah melangsungkan kerjasama dalam bentuk kursus.

“Tujuannya akan cepat terwujud dan dalam menjalankan peraturan Kementerian, setiap siswa sekolah atau mahasisawa wajid ada kegiatan ekstrakulikuler atau non akademis,” ujarnya Riza singkat.

Dikesempatan yang sama, Dekan FKIP Unsri Hartono menambahkan, bahwa hari ini, merupakan program ekstrakulikuler dari pada prorgam profesi guru, kegitan Keterampilan Mahir Dasar (KMD) ke pramukaan yang dilakukan 6 hari.

“Lanjut Hartono, dengan kegiatan bela negara oleh Kodim, pramuka ini dikelolah oleh Kwarda Sumsel,” bebernya.

Selain itu, untuk mengembangkan karakter dari pada mahasiswa. “Jadi nantinya, pada saat mereka menjadi guru, akan menjadi guru yang profesional sudah bisa mengembangkan kegiatan ke pramukaan di sekolah.

Kegaiatan seperti ini, sudah diterapkan dari lama dan ini merupakan kali ketiganya,“ pungkasnya.(Akip)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *