GoSumsel – Bertempat di Aula Lapas Banyuasin, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuasin, Ronaldo Devinci Telesa Mengelar Coffee Morning bersama wartawan dari media cetak, online dan elektronik yang ada di Kabupaten Banyuasin, Selasa (16/11).
Dalam kesempatan ini, Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin, Ronaldo Devinci Telesa bersama teman-teman wartawan saling bertukar pikiran dan menyampaikan pendapat satu sama lain. Setiap masukan positif untuk pembangunan akan ditindaklanjuti sesuai dengan tugas dan fungsi.
Kepala Lapas kelas IIA Banyuasin Ronaldo Devinci Telesa, Berharap dengan kegiatan ini dapat membangun sinergi yang lebih kuat antara Lapas Kelas IIA Banyuasin dan insan pers.
“Dengan kegiatan ini semoga kita bisa saling bersilaturahmi dan saling mengenal satu sama lainnya, selain itu kita mempunyai keterkaitan yang tidak pernah lepas dan saling membutuhkan. Semoga sinergi ini selalu berjalan dengan baik dan semakin kuat,” harap Ronaldo.
Sementara itu Ketua SMSI Banyuasin, Sumantri Sumantri Adie,SP mengatakan sangat tersanjung dengan undangan dari pihak Lapas Kelas IIA Banyuasin.
“Terimakasih pak atas undangan dari pihak lapas, saya dan rekan-rekan merasa sangat tersanjung, dan saya berharap acara seperti ini bisa lebih rutin dilaksanakan guna terjalin komunikasi yang lebih baik,,”tandasnya.(Dita)