GoSumsel – SMP Taman Siswa Palembang hari ini, Kamis (23/3/2024) menggelar kegiatan pesantren Ramadhan yang bertema “Indahnya Berbagi Kebahagiaan di Bulan Suci Ramadhan”. Acara ini dimulai sejak pukul 07.00 pagi dan dihadiri oleh berbagai tokoh penting serta wali murid dari siswa SMP Tamansiswa.
Faza Gilba, S.Pd Kepala SMP Tamansiswa Palembang, mengapresiasi kehadiran para tokoh, termasuk Ibu Desfitrina, M.Si, Ketua Majelis Cabang Harian Taman Siswa Palembang, dan Bunda Rayya, Ketua Aspenku Sumatera Selatan.
Faza Gilba menyatakan harapannya agar orang tua murid bisa mengambil inspirasi dari Bunda Rayya dan bergerak menjadi pengusaha untuk mendukung pendidikan anak-anak mereka.
SMP Taman Siswa Palembang juga mengumumkan pembukaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan berbagai inovasi baru untuk mendukung keunggulan siswa. “Kami juga memberikan bantuan khusus untuk siswa berprestasi dan anak yatim piatu”terang pemilik akun @Za_ghil
Ketua Aspenku Sumatera Selatan,
Bunda Rayya, mengungkapkan kebahagiaannya atas terlaksananya kegiatan ini yang sangat bermanfaat, khususnya dalam mendukung pembentukan akhlak para siswa, untuk l lebih baik lagi.
“Saya selalu support segala kegiatan seperti ini, apalagi pembentukan sumber daya manusia,”ucapnya.
Sugandi, Program Leader Rumah Zakat, menginformasikan bahwa Rumah Zakat telah membagikan lebih dari 4.000 paket sembako Ramadhan kepada anak yatim piatu, dhuafa, dan masyarakat kurang mampu di Sumatera Selatan, sebagai bagian dari upaya bersama selama bulan Ramadhan.
Kepala Wilayah OCBC Palembang Tony Kwok menekankan komitmen OCBC untuk mendukung kegiatan di bulan Ramadhan melalui program CSR OCBC Siaga Ramadhan Berbagi, dengan harapan dapat terus memberikan kontribusi bagi lingkungan dan masyarakat sekitar.
Sementara,Ketua Majelis Cabang Harian Taman Siswa Palembang Desfitrina, M.Si, mengharapkan kegiatan ini dapat memunculkan minat wirausaha di kalangan orang tua murid, sejalan dengan anjuran Nabi Muhammad SAW kepada pengikutnya untuk berdagang atau berwirausaha.
“Semoga menjadi contoh nyata, bagaimana bulan suci Ramadhan dapat menjadi momentum untuk tidak hanya meningkatkan keimanan tetapi juga untuk berbagi kebahagiaan dan mendukung satu sama lain dalam komunitas, dan membentuk generasi penerus yang handal,”tandasnya.(Manda)