GoSumsel – Drs H Ratu Dewa bersama Prima Salam, hampir dipastikan berpasangan di pemilihan Walikota dan Wakil Walikota, November mendatang.
Hal tersebut berdasarkan, dengan hari ini Selasa (23/7)2024) Dewa dan Prima Salam menerima surat rekomendasi dari partai Gerindra.
“Iya benar, tadi Ratu Dewa dan Prima Salam menerima surat rekomendasi dari Gerindra,”terang Ketika OKK DPD Gerindra Sumsel Alwis Gani kepada redaksi GoSumsel melalui sambungan seluler, Selasa (23/7/2024) malam.
Dalam surat tersebut ditegaskan bila Ratu Dewa sebagai bakal calon Wali Kota dan Prima Salam sebagai Wakil Walikota.
Alwis juga menegaskan bila dalam waktu dekat surat B1 KWK akan segera keluar.
“Insya Allah B1 KWK keluar awal Agustus, Gerindra tidak pernah main main soal surat rekomendasi,”tegasnya.(gS2)